Sediakan Sebanyak 3000 Loker, Disnaker Jatim Gelar Job Fair Gratis

  • 170 view

Jatim Newsroom– Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Jawa Timur menyelenggarakan Job Fair gratis pada, Selasa (21/2) besok, pukul 10.00 -16.00 WIB di JX Internasional Surabaya. Job Fair kali ini menyediakan sebanyak 3000 lowongan kerja (loker) dengan melibatkan lebih dari 60 perusahan terkemuka.

Kepala Disnakertrans Jatim, Sukardo, Senin (20/2) mengatakan, ribuan loker yang tersedia diharapkan dapat mengurangi angka pengangguran. Menurutnya, pertumbuhan ekonomi tidak dapat dipisahkan dengan kondisi ketenagakerjaan, karenanya pertumbuhan ekonomi sangat berdampak terhadap penyediaan lapangan kerja dan angka penyerapan angkatan kerja di berbagai sektor usaha.

“Tentu Job Fair ini menjadi momentum yang baik untuk mendorong partisipasi angkatan kerja di Jawa Timur, memperluas kesempatan kerja dan meningkatkan fungsi-fungsi pelayanan publik,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Job Fair bertajuk Bursa Kerja Jawa Timur 2017, tambah Sukardo, memiliki bidang usaha yang beragam diantaranya bidang garmen, keuangan, manufaktur, makanan dan minuman serta distributor. “Beberapa perusahaan juga membuka posisi lowongan pekerjaan di luar negeri. Karena hanya berlangsung satu hari saja, para pencari kerja harus memanfaatkan peluang sebaik mungkin,” tuturnya.

Sukardo menjelaskan, kegiatan job fair merupakan pertemuan pencari kerja dengan penyedia lowongan kerja, sehingga dalam hal ini pemerintah sebagai jembatan. Job Fair yang dilaksanakan Pemprov Jatim menjadi bukti keberpihakan pemerintah untuk memberikan pelayanan penempatan kerja.(luk)



Berita Terkait
Indeks SPBE Capai 3,62, Pemprov Jatim Terus Geliatkan Pelayanan Publik yang Cepat, Efisien, Berbasis Digital
Indeks SPBE Capai 3,62, Pemprov Jatim Terus Geliatkan Pelayanan Publik yang Cepat, Efisien, Berbasis Digital

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Gubernur Khofifah Apresiasi Gudang Biomassa PT Ajinomoto dan Dorong Percepatan Transisi Energi
Gubernur Khofifah Apresiasi Gudang Biomassa PT Ajinomoto dan Dorong Percepatan Transisi Energi

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Kendalikan Inflasi, Gubernur Khofifah Terus Gelar Pasar Murah di Berbagai Daerah
Kendalikan Inflasi, Gubernur Khofifah Terus Gelar Pasar Murah di Berbagai Daerah

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Sepanjang 2021-2023, Angka Kecelakaan Kerja di Jatim Menurun
Sepanjang 2021-2023, Angka Kecelakaan Kerja di Jatim Menurun

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Gubernur Khofifah Apresiasi Upaya Hilirisasi Petani Mangrove
Gubernur Khofifah Apresiasi Upaya Hilirisasi Petani Mangrove

03 November 2023
#Khofifah Indar Parawansa,Gubernur Jawa Timur,Festival Mangrove Jatim

Selengkapnya