Putus Penularan PMK, BPBD Bojonegoro Lakukan Penyemprotan Disinfektan

  • 8869 view
  • PMK,BPBD Kabupaten Bojonegoro,penyemprotan disinfektan

Jatim Newsroom - Sebagai upaya antisipasi pencegahan penularan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak di wilayah Kabupaten Bojonegoro, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro terus melakukan penyemprotan disinfektan di sejumlah titik.

Pada Kamis (2/2/2023) BPBD Bojonegoro melakukan giat penyemprotan disinfektan di Pasar Hewan Kedungbondo Kecamatan Balen dan Pasar Hewan Desa Banjarejo Kecamatan Padangan. Petugas yang dikerahkan berjumlah 4 personil dengan 1 unit kendaraan. Didampingi juga oleh Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Bojonegoro, Polsek, Koramil dan Satpol PP kecamatan terkait.

Kepala Pelaksana BPBD Bojonegoro, Ardhian Orianto menjelaskan, kegiatan ini merupakan proses untuk memutus penularan PMK.

“Sekaligus sosialisasi kepada masyarakat khususnya peternak untuk lebih memperhatikan kebersihan kandangnya juga,” tambah Ardhian.

Selain itu, pihak Disnakkan Bojonegoro juga menggiatkan antisipasi PMK diantaranya penyekatan hewan, peningkatan biosecurity, pengobatan terhadap hewan terkena PMK dan vaksinasi PMK. (non)



Berita Terkait
Indeks SPBE Capai 3,62, Pemprov Jatim Terus Geliatkan Pelayanan Publik yang Cepat, Efisien, Berbasis Digital
Indeks SPBE Capai 3,62, Pemprov Jatim Terus Geliatkan Pelayanan Publik yang Cepat, Efisien, Berbasis Digital

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Gubernur Khofifah Apresiasi Gudang Biomassa PT Ajinomoto dan Dorong Percepatan Transisi Energi
Gubernur Khofifah Apresiasi Gudang Biomassa PT Ajinomoto dan Dorong Percepatan Transisi Energi

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Kendalikan Inflasi, Gubernur Khofifah Terus Gelar Pasar Murah di Berbagai Daerah
Kendalikan Inflasi, Gubernur Khofifah Terus Gelar Pasar Murah di Berbagai Daerah

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Sepanjang 2021-2023, Angka Kecelakaan Kerja di Jatim Menurun
Sepanjang 2021-2023, Angka Kecelakaan Kerja di Jatim Menurun

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Gubernur Khofifah Apresiasi Upaya Hilirisasi Petani Mangrove
Gubernur Khofifah Apresiasi Upaya Hilirisasi Petani Mangrove

03 November 2023
#Khofifah Indar Parawansa,Gubernur Jawa Timur,Festival Mangrove Jatim

Selengkapnya