Gubernur Khofifah Minta Masyarakat Tetap Waspada Covid-19 di Liburan Nataru

  • 544 view
  • #NATARU

Jatim Newsroom - Menjelang liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa bersama seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jawa Timur meminta seluruh pimpinan daerah dan masyarakat tetap waspada terhadap penyebaran Covid-19, meskipun grafik penyebaran sudah melandai dan terkendali.

Hal tersebut disampaikan oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, usai menggelar Rapat Percepatan Vaksinasi, Antisipasi Covid-19 Varian baru, dan persiapan Natal dan Tahun Baru di wilayah Jawa Timur dengan  jajaran Forkopimda Jatim, Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Prof Wiku Adisasmito, Bupati, Wali Kota, Kapolres dan Danrem seluruh Jawa Timur.

"Kejadian waktu lalu menjadi pengalaman bagi kita semua untuk tetap waspada, dan melakukan antisipasi secara komprehensif, nah liburan Nataru sebetulnya tidak libur full dari Natal dan Tahun Baru, tetapi tetap ada kekhawatiran mobilitas masyarakat ke tempat-tempat wisata," ujarnya, di Grand City Convention Center, Senin (15/11/2021) malam.

Gubernur Khofifah menyampaikan agar seluruh kepala daerah memastikan secara detail bahwa  tempat-tempat belanja atau liburan lain harus tetap terantisipasi dan kewaspadaan terhadap penyebaran Covid-19.

"Pak Kapolda dan Pangdam memberikan gambaran kita semua secara detail, kita juga minta kepada Prof Wiku datang semua terupdate, bahwa semua terkendali iya, bahwa semua melandai iya, tapi tidak boleh ada yang melonggarkan protokol kesehatan dan kewaspadaan," tegasnya.

Ia berharap sinergitas, kolaborasi dan kekompakan tetap terjaga, karena hal tersebut menjadi modal yang sangat berharga bagi semua untuk bisa menjaga dan mengendalikan Covid-19, "Bahwa kita tentu berusaha bahwa Covid-19 bisa betul-betul zero, upaya untuk itu, tetap mejaga kewaspadan dan antisipasi," katanya.

Dalam rapat tersebut Gubernur Khofifah Indar Parawansa juga meminta kepada Bupati dan Wali Kota yang hadir agar mempercepat pelaksanaan vaksinasi dan data entry. Khusus vaksinasi lansia, Gubernur juga berharap kepala daerah lebih mempercepat sesuai target prosentase. "Kalau saya datang di layanan vaksinasi, salah satu yang saya adress adalah tim yang ngentry ke aplikasi Pcare,"ujarnya. (mad)



Berita Terkait
Tingginya Curah Hujan Berdampak Naiknya Harga Cabai Rawit Jelang Nataru
Tingginya Curah Hujan Berdampak Naiknya Harga Cabai Rawit Jelang Nataru

14 Desember 2021
##NATARU

Selengkapnya
Jelang Nataru 2021/2022, Pemkot Malang Pantau Stok Bahan Pokok
Jelang Nataru 2021/2022, Pemkot Malang Pantau Stok Bahan Pokok

14 Desember 2021
##NATARU

Selengkapnya
Antisipasi Gelombang Covid-19 Jelang Nataru, Satpol PP Jatim dan Banyuwangi Rakor Patroli Bersama
Antisipasi Gelombang Covid-19 Jelang Nataru, Satpol PP Jatim dan Banyuwangi Rakor Patroli Bersama

14 Desember 2021
##NATARU

Selengkapnya
Jelang Nataru, Pemkot Surabaya Gelar Operasi Pasar Bapok
Jelang Nataru, Pemkot Surabaya Gelar Operasi Pasar Bapok

13 Desember 2021
##NATARU

Selengkapnya
PPKM Level 3 di Nataru Diharapkan Lebih Persuasif dan Humanis
PPKM Level 3 di Nataru Diharapkan Lebih Persuasif dan Humanis

13 Desember 2021
##NATARU

Selengkapnya