Berikan Layanan Maksimal, UPT RSBL Kediri Dinsos Jatim Rolling PM ke RSJ Lawang

  • 1506 view
  • setda

Jatim Newsroom - Pemprov Jatim melalui Unit Pelaksana Teknis Rehabilitasi Sosial Bina Laras (UPT RSBL) Kediri melakukan rolling penerima manfaat (PM) dengan RSJ dr Radjiman Wediodiningrat Lawang, Kab. Malang, 

Kali ini UPT RSBL Kediri menerima sebanyak 10 orang PM datang dari RSJ dr Radjiman Wediodiningrat, begitu juga sebaliknya, 10 orang PM diberangkatkan dari RSBL Lawang ke RSJ dr Radjiman Wediodiningrat.

Sebelum diberangkatkan, PM mendapatkan pemeriksaan dari tim dokter RSJ terlebih dahulu. Pemeriksaan mulai dari test anti gen, pemeriksaan tensi atau tekanan darah, hingga pemeriksaan dokter jiwa dari tim dokter RSJ.

Pelaksanaan rolling ini bertujuan untuk memberikan pelayanan maksimal kepada PM di UPT RSBL Kediri. Dalam hal ini, pelayanan terhadap PM yang masih membutuhkan tindakan secara medis, sehingga PM bisa mendapatkan penanganan yang lebih tepat, yang dapat menunjang proses rehabilitasi di UPT.

Kepala UPT RSBL Kediri, melalui Kepala Seksi Pelayanan Sosial, Mohamad Zusron Ansori, Senin (14/11/2022) menuturkan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelayanan maksimal untuk PM, sehingga proses rehabilitasi untuk PM bisa dilakukan sesuai dengan program yang telah direncanakan. 

“Kegiatan ini nantinya akan membuat hasil rehabilitasi PM berjalan secara maksimal dan PM dapat segera kembali ke tengah lingkungan keluarga dan masyarakat,” tutup Zusron.(her/s)



Berita Terkait
Sendra Tari ‘Panji Sumirang’, Jadi Puncak The ASEAN Panji Festival 2023
Sendra Tari ‘Panji Sumirang’, Jadi Puncak The ASEAN Panji Festival 2023

23 Oktober 2023
#Sekdaprov Jatim,ASEAN,Disbudpar Jatim,budaya,Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur,Setdaprov Jatim,Panji,budaya panji,ASEAN Panji Festival

Selengkapnya
Daging Ayam Ras, Sumbang Deflasi Terbesar di Januari 2023
Daging Ayam Ras, Sumbang Deflasi Terbesar di Januari 2023

10 Februari 2023
#setda,jatim,bpsjatim

Selengkapnya
10 Besar Komoditas Penyumbang Inflasi Jatim, dari Bensin hingga Sewa Rumah
10 Besar Komoditas Penyumbang Inflasi Jatim, dari Bensin hingga Sewa Rumah

10 Februari 2023
#setda,jatim,bpsjatim

Selengkapnya
BLK Surabaya Kembali Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi
BLK Surabaya Kembali Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi

10 Februari 2023
#setda,disnakertrans

Selengkapnya
Kepala BPS Jatim Bandingkan Inflasi Januari 2023 dengan Ibu Kota Lain di Jawa
Kepala BPS Jatim Bandingkan Inflasi Januari 2023 dengan Ibu Kota Lain di Jawa

10 Februari 2023
#setda,jatim,bpsjatim

Selengkapnya