Balai PRS PMKS Dinsos Jatim Bersinergi dengan Kodim 0816/Sidoarjo Gelar Vaksinasi Booster

  • 30714 view
  • dinsos,dinassosial,vaksinasi,booster

Jatim Newsroom - Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Balai Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial (PRS) Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) Dinas Sosial mengadakan vaksinasi booster kepada 39 penerima manfaat (PM). Kegiatan dilakukan bekerja sama dengan Kodim 0816/Sidoarjo.

Vaksinasi bertempat di aula Balai PRS PMKS Sidoarjo, Jumat (8/4/2022). Hadir dalam acara ini, Komandan Kodim 0816/Sidoarjo, Letkol Inf Masarum Djatilaksono didampingi Danramil Sidoarjo beserta jajarannya, serta tiga orang tenaga kesehatan dari DKT Sidoarjo. Hadir pula, Kepala Balai PRS PMKS Sidoarjo yang diwakili oleh Kepala Seksi Pelayanan Sosial Dra Sri Swadaryati MSi dan Kepala Sub Bagian Tata Usaha Budikari SH.

Kepala Balai PRS PMKS Sidoarjo, Muhammad Tabrani, mengatakan, sinergitas ini merupakan salah satu program vaksinasi mobile dari Kodim 0816/Sidoarjo. 

“Alhamdulillah, kami merasa sangat senang mendapatkan dukungan dari Kodim 0816/Sidoarjo untuk vaksin booster kali ini. Setelah vaksin 1 dan 2, hari ini PM kami sebanyak 39 orang telah mendapatkan booster Sinovac," jelasnya.

Dia berharap untuk selanjutnya kerja aama ini akan terus berlanjut dan berkesinambungan, serta terus bersinergi untuk melaksanakan program-program selanjutnya dalam rangka percepatan vaksinasi.

Komandan Kodim 0816/Sidoarjo, Letkol Inf Masarum Djatilaksono mengatakan bahwa mobile vaksinasi ini merupakan bentuk dukungan dari pemerintah dalam percepatan vaksin booster.

"Kami mendukung program pemerintah tentang percepatan program vaksinasi ini, khususnya pagi ini yang dilakukan di Balai PRS PMKS Sidoarjo. Vaksinasi yang kami lakukan pada saat bulan puasa ini sesuai fatwa MUI bahwa diperbolehkan menjalani vaksinasi ketika sedang melakukan puasa. Diharapkan imunitas tubuh semakin meningkat setelah dilakukan vaksinasi booster ini," ujarnya.(her/s)



Berita Terkait
Indeks SPBE Capai 3,62, Pemprov Jatim Terus Geliatkan Pelayanan Publik yang Cepat, Efisien, Berbasis Digital
Indeks SPBE Capai 3,62, Pemprov Jatim Terus Geliatkan Pelayanan Publik yang Cepat, Efisien, Berbasis Digital

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Gubernur Khofifah Apresiasi Gudang Biomassa PT Ajinomoto dan Dorong Percepatan Transisi Energi
Gubernur Khofifah Apresiasi Gudang Biomassa PT Ajinomoto dan Dorong Percepatan Transisi Energi

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Kendalikan Inflasi, Gubernur Khofifah Terus Gelar Pasar Murah di Berbagai Daerah
Kendalikan Inflasi, Gubernur Khofifah Terus Gelar Pasar Murah di Berbagai Daerah

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Sepanjang 2021-2023, Angka Kecelakaan Kerja di Jatim Menurun
Sepanjang 2021-2023, Angka Kecelakaan Kerja di Jatim Menurun

15 Januari 2024
#gubernurjawatimur,khofifahindarparawansa,

Selengkapnya
Gubernur Khofifah Apresiasi Upaya Hilirisasi Petani Mangrove
Gubernur Khofifah Apresiasi Upaya Hilirisasi Petani Mangrove

03 November 2023
#Khofifah Indar Parawansa,Gubernur Jawa Timur,Festival Mangrove Jatim

Selengkapnya